Beranda » Pemprov Kalteng Ikuti Pameran Trade Expo Indonesia Ke 39 Tahun 2024
Pemprov Kalteng Ikuti Pameran Trade Expo Indonesia Ke 39 Tahun 2024
DisdagperinKalteng – Tangerang – Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah melalui Dinas Perdagangan dan Perindustrian mengikuti Pameran Trade Expo Indonesia (TEI) Ke-39 Tahun 2024, bertempat di Hall 8 (38 & 39) Indonesia Convention Exhibition (ICE) Bumi Serpong Damai (BSD) City Tangerang, Banten, Rabu (9/10/2024).
Pameran Trade Expo Indonesia (TEI) merupakan pameran dagang internasional terbesar di Indonesia yang berfokus pada business to business (B2B) yang diselenggarakan oleh Kementerian Perdagangan Republik Indonesia yang diadakan secara tahunan, dan tahun ini merupakan event ke-39 dengan tema “Build Strong Connection with The Best of Indonesia”.

Presiden RI Joko Widodo secara resmi membuka Pameran Trade Expo Indonesia (TEI) Ke-39 Tahun 2024. Dalam sambutannya, Presiden RI menyampaikan tantangan global yang mempengaruhi pertumbuhan ekonomi dunia dan perdagangan internasional, sekaligus menekankan pentingnya inovasi dalam pemasaran produk Indonesia ke pasar global.
“Ekonomi global masih tumbuh lambat di kisaran 2,6 persen – 2,7 persen. Inflasi juga masih menghantui banyak negara. Perkiraan inflasi global di kisaran 5,9 persen. Ditambah perang konvensional dan perang dagang masih terus berlangsung yang membuat negara-negara melakukan kebijakan restriksi perdagangan,” ujar Presiden.
Lebih lanjut, Pameran Trade Expo Indonesia tahun ini diadakan secara hybrid, baik secara luring maupun daring, dengan tujuan memperkenalkan produk-produk unggulan Indonesia ke pasar dunia. Presiden berharap pameran ini dapat mendorong pertumbuhan ekspor Indonesia, meningkatkan kualitas, dan daya saing produk nasional di pasar internasional.

“Kita harus mampu memanfaatkan momentum ini untuk mendorong pertumbuhan ekspor yang lebih tinggi lagi, dan meningkatkan kualitas dan daya saing produk-produk kita serta bisa merambah ke pasar yang lebih luas lagi,” tutur Presiden.
Sementara itu, Plt. Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian Provinsi Kalimantan Tengah Rangga Lesmana secara terpisah menyampaikan keikutsertaan Pemprov Kalteng dalam Pameran Trade Expo Indonesia (TEI) ini merupakan bagian dari upaya pemerintah daerah untuk memperkenalkan dan mempromosikan produk unggulan Kalimantan Tengah, serta menjadi kesempatan strategis untuk membuka akses pasar internasional.
“Produk-produk unggulan Kalteng memiliki potensi besar untuk diekspor. Kita harus lebih aktif dalam mengikuti event internasional guna meningkatkan daya saing produk lokal,” ujarnya.

Melalui keikutsertaan dalam Pameran Trade Expo Indonesia (TEI) Ke 39 Tahun 2024 ini, Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah berharap dapat menciptakan peluang baru bagi produk-produk lokal untuk dapat bersaing di pasar internasional dan mendukung pertumbuhan ekonomi daerah secara berkelanjutan.
Sebagai informasi, Pameran Trade Expo Indonesia (TEI) ke-39 Tahun 2024 dilaksanakan di Hall 2 – 9 Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD City pada tanggal 9 – 12 Oktober 2024, dan dihadiri oleh lebih dari 33.000 buyer dan pengunjung dari ± 114 negara, serta lebih dari 1.200 eksportir dari seluruh Indonesia. (Dagperin/Foto:PPID)
Postingan terbaru
- Disdagperin Kalteng siap Ciptakan 250 Miliarder Baru, melalui Program IKM Berkah 24 April 2025
- Program Pasar Murah Targetkan 140.000Paket Sembako Untuk di Bagikan Ke Seluruh Desa Di Kalteng 17 April 2025
- Inflasi Bulan Maret Kemarin, Tetap Terkontrol Dengan Adanya Pasar Murah Dari Disdagperin Kalteng 14 April 2025
- Kratom, Inovasi Disdagperin Kalteng Untuk Buka Peluang Pendorong Ekonomi Baru Masyarakat Kalteng 11 April 2025
- Pasar Murah Jangkau semua Desa Se-Kalteng, Program Prioritas Visi dan Misi Gubernur serta Wakil Gubernur Kalteng 28 Maret 2025
KATA PENCARIAN