Dinas Perdagangan dan Perindustrian Provinsi Kalimantan Tengah, akan ikut sertakan IKM Di Festival Halal Fair

Palangka Raya – 5 Maret 2024, bertempat di kantor Disdagperin Kalteng telah dilaksanakan rapat persiapan untuk mengikutsertakan Industri Kecil Menengah (IKM) di Festival Halal Fair, di pimpin langsung oleh (Plt) Kadis Dagperin Kalteng Rangga Lesmana.


Dalam kegiatan tersebut Rangga menyampaikan bahwa kegiatan pengikutsertaan IKM dalam festival halal fair, merupakan rangkaian dari pemberdayaan IKM berkelanjutan.

“Giat ini adalah komitmen dan bukti nyata Disdagperin Kalteng untuk melakukan pemberdayaan, peningkatan kelas secara berkelanjutan terhadap IKM yang ada di Kalteng,” jelas Rangga

Sementara itu Kepala Bidang Industri Disdagperin Kalteng, Simon mengatakan berharap pihaknya dapat menongkatkan kualitasnya dan menciptakan produk-produk unggulan yang luar biasa

“Festival halal fair akan diselenggarakan pada 6 Maret 2025, kami berharap pengikutsertaan IKM dalam festival halal fair ini mampu menjadi wadah IKM untuk semakin berkembang lagi,” harap Simon (TIM)